Berita

Berita Thumbnail
Senin, 06 Januari 2025
Oleh: admingeologi

Prestasi Dosen Teknik Geologi

Video Kreatif, Pembelajaran Interaktif, Dosen Teknik Geologi Usakti Juara 1

Selamat kepada Ibu Mira Meirawaty, ST., MT. dan Bapak Himmes Fitra Yuda, ST., MT. yang telah meraih Juara 1 dalam Lomba Kreativitas Metode Pembelajaran pada perayaan Dies Natalis ke-59 Universitas Trisakti yang dilaksanakan pada tanggal 29 November 2024 lalu.

Dengan inovasi dan dedikasi dalam menciptakan metode pembelajaran yang interaktif dan efektif, video kreatif ini berhasil menginspirasi banyak pihak dan membuktikan bahwa pendidikan dapat berkembang melalui kreativitas yang luar biasa.

Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen Prodi Teknik Geologi Usakti dalam menciptakan lingkungan akademik yang inovatif dan berkualitas. Semoga keberhasilan ini terus memotivasi para dosen dan mahasiswa untuk selalu berkarya dan berinovasi.

Terdapat cuplikan video yang dilombakan, full video bisa diakses pada aplikasi youtube Prodi Teknik Geologi dengan judul “Lomba Kreativitas Metode Pembelajaran Dies Natalis Trisaksi 59”, berikut link nya https://www.youtube.com/watch?v=QCfaaj7UkCA

X: https://x.com/tgusakti
IG: https://www.instagram.com/tgusakti/
tiktok: https://www.tiktok.com/@tgusakti
Youtube : www.youtube.com/@teknikgeologitrisakti1228
Podcast: https://open.spotify.com/show/4FOxcTgqF5Kdb9hc63SAqn
Facebook: https://www.facebook.com/teknikgeologi.usakti

Floatin Button
Floatin Button